Rabu, 02 Juni 2010

Info Kelas Unggulan (Menuju RSBI)

Pada tahun ajaran 2010 / 2011 ini isyaAllah MA Kanjeng Sepuh akan membuka 1 kelas unggulan (menuju RSBI). Kelas ini diperuntukkan untuk menampung siswa-siswi baru MA Kanjeng Sepuh yang mampunyai potensi di bidang akademik. Kelas ini nantinya diarahkan sebagai dasar / basic bagi pembentukan kelas RSBI di lingkungan MA Kanjeng Sepuh.

Melihat begitu ketatnya tantangan dan persaingan di dunia pendidikan, di samping bahwa memang sudah menjadi kebutuhan dan tuntutan masyarakat, maka sudah waktunya MA Kanjeng Sepuh mengembangkan pendidikannya ke level yang lebih tinggi. Adanya keinginan ini bukan tidak mempunyai alasan kuat,
Pertama: adanya opini masyarakat bahwa sekolah yang membuat RSBI adalah sekolah unggulan dan mereka saling berlomba untuk memasukkan anaknya ke sekoah tersebut, sehingga opini yang berkembang itu harus direspon positif oleh MA Kanjeng Sepuh. Kedua: Selama ini sekolah-sekolah yang membuat RSBI adalah sekolah-sekolah umum, sementara sekolah yang berbasic agama masih sedikit sekali yang berani membuka kelas unggulan ini, sehingga masyarakat lebih senang memasukkan anaknya ke sekolah umum, akibatnya sekolah agama menjadi terbelakang. Ketiga: dari segi sarana pra sarana, tenaga pendidik, kualitas dan prestasi kelembagaan MA Kanjeng Sepuh tidak kalah dengan sekolah-sekolah umum sekalipun. Keempat: sebagai sarana untuk semakin memperkokoh eksistensi MA Kanjeng Sepuh the Dual System School di dunia pendidikan.

Berdasarkan empat alasan mendasar tersebut, maka MA Kanjeng Sepuh dengan segenap kemampunnya pada tahun ini membuka kelas unggulan (menuju RSBI) sebagai tahap rintisan untuk membuka kelas RSBI.

Adapun berkenaan dengan pembukaan kelas Unggulan (menuju RSBI) ini, disampaikan
beberapa hal sebagai berikut:

  1. Penerimaan siswa baru dilaksanakan sebagaimana biasa
  2. Setelah siswa masuk MA Kanjeng Sepuh, akan dilaksanakan Tes Khusus untuk menjaring siswa yang berhak masuk Kelas Unggulan (Menuju RSBI)
  3. Siswa kelas unggulan terdiri dari 20 - 25 siswa agar kegiatan pembelajaran lebih efektif
  4. Kegiatan pembelajaran kelas Unggulan (Menuju RSBI) dilaksanakan sehari (full day)
  5. Sistem belajar mengajar lebih banyak menggunakan media pembelajaran audio visual
  6. Komunikasi pembelajaran mungkin juga dengan pengantar bahasa inggris
  7. Hal-hal yang berkenaan dengan kelas Unggulan (RSBI) akan diinformasikan kemudian
Oleh karena itu, dengan ini kami mohon dukungannya atas terbentunya kelas unggulan (menuju RSBI).
Sudah menjadi komitmen yang kuat dari MA Kanjeng Sepuh untuk membina anak didiknya menjadil kader-kader lulusan yang terbaik dan berpotensi.

dan perlu diingat Hanya MA Kanjeng Sepuh yang
MAMPU melahirkan lulusan yang berpotensi di bidang umum sekaligus mampu Membaca KITAB KUNING.

InsyaAllah anda tidak akan menyesal masuk MA Kanjeng Sepuh Sidayu Gresik.

Prestasi - prestasi

Juara III pidato Bhs. Arab Tingkat SLTA Se-Jawa Timur pada tanggal 24-11-2007 di UM Malang

  1. Juara II East Java Islamic Speech Contest di SMAN 1 gresik pada 15 Nopember 2009
  2. Juara II Olimpiade Sains dan Bahasa bidang Ekonomi se-keresidenan Surabaya tanggal 14 Nopember 2009
  3. Juara I Lomba KADARKUM tingkat SMA/MA Se-Kabupaten Gresik tanggal 01 Nopember 2009
  4. Juara I East Java English Speech Contest lingkup Propinsi di Kampus Univ. Trunojoyo pada tanggal 27 Juni 2009
  5. Juara I Putra Lomba Pelajar Teladan LP. Ma'arif NU Kabupaten Gresik pada tanggal 21 Juni 2009
  6. Juara I Putri Lomba Pelajar Teladan LP. Ma'arif NU Kabupaten Gresik pada tanggal 21 Juni 2009
  7. Juara Harapan I Olimpiade Sains dan Bahasa bidang Bahasa Inggris lingkup Propinsi pada tanggal 30 Mei 2009
  8. Juara I Olimpiade Sains dan Bahasa bidang Ekonomi lingkup Propinsi pada tanggal 30 Mei 2009
  9. Juara I Lomba Karya Tulis Ilmiah (KIR) DEPAG Kabupaten Gresik pada tanggal 13 Mei 2009
  10. Juara III Lomba Karya Tulis Ilmiah (KIR) DEPAG Kabupaten Gresik pada tanggal 13 Mei 2009
  11. Juara I Olimpiade Sains dan Teknologi bidang Ekonomi lingkup Kabupaten Gresik pada tanggal 28 April 2009
  12. Semi Finalis Olimpiade Biologi Se-Jawa Timur di UIN Malang pada Bulan Pebruari 2009




  13. MA Kanjeng Sepuh Sidayu Gresik memang biang juara oliempade dan yang paling gress (TP 2007-2008) adalah:

PRESTASI AKADEMIK
MA Kanjeng Sepuh (2007-2008)


  1. Juara III pidato Bhs. Arab Tingkat SLTA Se-Jawa Timur pada tanggal 24-11-2007 di UM Malang
  2. 2007 Pidato bahasa Arab Juara 3 Jawa Timur
  3. 2007 Olimpiade Fisika Juara 2 Se- Jawa Timur Rayon Surabaya
  4. 2007 Quizz Geografi Juara 2 Jawa Timur
  5. 2007 Pelajar Teladan Putra Juara 1 LP. Ma’arif Kab. Gresik
  6. 2007 Smart English Competation Juara 3 Gerbang Kertosusilo
  7. Juara II kuiz Geografi Tingkat SLTA Se-Jawa Timur pada tanggal 11-11-2007 di UNESA Surabaya
  8. Finalis ( 5 Besar ) Olimpiade Fisika Tingkat SLTA Se-Jawa-Bali pada tanggal 02-03-2008 di ITS Surabaya
  9. Juara III Olimpiade Akuntansi Tingakt SLTA Se-Kab. Gresik, Lamongan dan Tuban pada tanggal 09-03-2008 di UNISLA Lamongan
  10. Juara I olimpiade Kimia Tingkat SMA/ SMK/ MA Se-Kab. Gresik (Piala Kepala Dinas P&K) Kab. Gresik pada tanggal 10 Mei 2008 di kantor Cabang Dinas Pdan K Sidayu
  11. Finalis (10 Besar) Lomba Karya Tulis Ilmiyah (LKTI) Se-Jawa Bali pada tanggal 3-4 Mei 2008 di UNISMA Malang
  12. Finalis (10 Besar) Lomba Karya Tulis Ilmiyah (LKTI) bidang IPA di Dinas P dan K Kabupaten Gresik Tahun 2008
  13. 2008 Olimpade Kimia Juara 1 SLTA Se-Kab. Gresik
  14. 2008 Olimpiade Akuntansi Juara 3 SLTA Se-Kab. Gresik
PRESTASI AKADEMIK
MA Kanjeng Sepuh (2005-2006)


  1. 2006 Olimpiade Akuntansi SMA-MA Juara 2 Kab. Gresik
  2. 2006 Writing Contest Juara 2 Jawa Timur
  3. 2006 NEM Perorangan MA Negeri dan Swasta Juara 1 Depag. Wilayah Jawa Timur
  4. 2006 NEM Rata-rata Komulatif MA Negeri dan Swasta Juara 1 Depag. Jawa Timur
  5. 2006 NEM Rata-rata Komulatif Pogram IPS MA Negeri dan Swasta Juara 2 Nasional (Diknas Pusat)
  6. 2006 NEM Rata-rata Komulatif Program IPA MA Negeri dan Swasta Juara Nasional (Dinas Pusat)
  7. 2006 KIR Harapan 1 SLTA Se-Jawa Timur
  8. 2005 Ilmu Pengetahuan UMUM Puteri Juara 2 Ma’arif Kab. Gresik
  9. 2005 Ilmu pengetahuan UMUM Puteri Juara 3 Ma’arif Kab. Gresik
  10. 2005 NEM Perorangan Tertinggi MA Negeri dan Swasta Juara 1 Wilayah Jawa Timur
  11. 2005 NEM Rata-rata Komulatif Tertinggi MA Negeri dan Swasta Juara 1 Depag Wilayah Jawa Timur
  12. 2005 KIR Lingkungan Hidup The Best Ten Nasional (Diknas Pusat)
Dan masih banyak lagi prestasi-prestasi yang diukir oleh siswa-siswi MA Kanjeng Sepuh yang telah mengharumkan sekolah dengan prestasi-prestasi yang telah meraka dapatkan.

Informasi penerimaan Siswa Baru 2010

SYARAT PENDAFTARAN

1. Membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 50.000,-
2. Mengisi formulir pendaftaran
3. Menyerahkan pas foto hitam-putih ukuran 3 x 4 sebanyak 10 lembar
4. Menyerahkan f.copy ijazah SMP/MTs & transkip nilai yang dilegalisir masing-masing 2 lembar
5. Melengkapi biaya Her registrasi/daftar ulang bagi yang diterima

JADWAL KEGIATAN

Pendaftaran
1. Gelombang I : 01 Juni s/d 30 Juni 2010
2. Gelombang II : 01 Juli s/d 08 Juli 2010
Tempat : Ma Kanjeng Sepuh / jam : 07.00 - 12.30

Ujian Seleksi
1. Gelombang I : 01 Juli 2010
2. Gelombang II : 09 Juli 2010
Tempat : MA Kanjeng Sepuh / jam : 08.00 - 10.00

Materi tes meliputi
1. Matematika
2. Bahasa Inggris
3. Bahasa Indonesia
4. Pendidikan Agama Islam

Pengumuman
1. Gelombang I : 02 Juli 2010
2. Gelombang II : 10 Juli 2010
Tempat : MA Kanjeng Sepuh / jam : 09.00

Registrasi (Daftar Ulang)
1. Gelombang I : 02 Juli s/d 07 Juli 2010
2. Gelomang II : 10 Juli 2010
Tempat : MA Kanjeng Sepuh / jam : 07.00 - 12.30

Gladi Bersih MOS Siswa Baru
Tanggal : 11 Juli 2010
Tempat : MA Kanjeng Sepuh / jam : 07.00 - 12.00

Kegiatan MOS Siswa Baru
Tanggal : 12 Juli s/d 14 Juli 2010
Tempat : MA Kanjeng Sepuh / jam : 06.30 - 12.00

Bakti Almamater
Tanggal : 15 Juli 2010
Tempat : MA Kanjeng Sepuh / jam : 06.30 - 12.00

SUMBANGAN GEDUNG
1. Gelombang I : Rp. 350.000,-
2. Gelombang II : Rp. 450.000,-

TOTAL DAFTAR ULANG PSB
1. Gelombang I : Rp. 1.250.000
2. Gelombang II : Rp. 1.350.000

UNTUK LEBIH JELASNYA DAN INGIN MENDAPAT KAN INFO LEBIH LENGKAP DAPAT LANGSUNG DATANG DI SEKOLAH MA KANJENG SEPUH SIDAYU
ALAMAT: GEDUNG TPKS UNIT II JL. PEMUDA 75 BUNDERAN SIDAYU GRESIK 61153, TLP: (031)3949180

Daftar Guru dan Karyawan MAKS

Nama     :  Ir. H. Ubaidillah, S.Pd
TTL        :  Gresik,
Alamat    :  Sidomulyo Sidayu Gresik
No. HP   :  081330102007
Jabatan   :  Kepala Madrasah

Daftar Situs Kampus

A. SURABAYA
1. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, klick here!
2. Universitas Airlangga Surabaya, klick here!
3. Universitas Negeri Surabaya, klick here!
4. IAIN Sunan Ampel Surabaya, klick here!
5. Universitas Trunojoyo Madura, klick here!
5. Universitas Surabaya (Ubaya), klick here!
6. Universitas 17 Agustus (UNTAG), klick here!
7. Universitas Hang Tuah Surabaya (UHT), klick here!
8. Universitas NAROTAMA Surabaya, klick here!
9. Universitas Dr. Sutomo Surabaya, klick here!
10. Universitas Ciputra Surabaya, klick here!
11. Universitas Bhayangkara Surabaya, klick here!
12. Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya, klick here!
13. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya, klick here!

B. SIDOARJO
1. Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA), klick here!

C. GRESIK
1. Sekolah Tinggi Teknik Qomaruddin Bungah Gresik, klick here!
2. Universitas Muhammadiyah GRESIK (UMG), klick here!

D. MALANG

1. Universitas Negeri Malang (UM), klick here!
2. Universitas Brwaijaya Malang, klick here!
3. Universitas Islam Maulana Malik Ibrahim (UIN) Malang, klick here!
4. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), klick here!
5. Universitas Islam Malang (UNISMA), klick here!
6. Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang, klick here!
7. Universitas Widyagama Malang, klick here!
8. STIK _ STIE ASIA Malang, klick here!

MAKS Juara III KIR NASIONAL

Alhamdulillah Robbil 'Alamin

Siswi-siswi MA Kanjeng Sepuh
Juara III KIR (Karya Ilmiah Remaja)
Tingkat Nasional
Yang diadakan oleh Magistra Utama

Atas Nama:
Ayu Candra Hamidah (Siswi Kelas XB)
Zumrotus Saadah Abaz (Siswi Kelas XA)
Zakiyatud Darojah (Siswi Kelas XB)

babak FINAL dilaksanakan

pada tanggal 27 Mei 2010

di JOGJAKARTA


TERIMA KASIH ATAS DO'A

dan DUKUNGANNYA!!!

Prestasi Terbaru MA Kanjeng Sepuh

prestasi yang paling baru

Juara II
OLIMPIADE BAHASA INGRRIS
MKK MAN Wilayah Jawa Timur
Atas Nama Kunti Fadlilah
Siswa Kelas XII IPA MA Kanjeng Sepuh



Juara I LOMBA ESSAI
Bidang BIOLOGI
Tema Tentang HUTAN MANGROV
Tingkat Propinsi JAWA TIMUR
Di INSTITUTE TEKNOLOGI 10 NOPEMBER (ITS)
Atas Nama Khoirun Nisa Habibah
Siswa Kelas XI IPA MA Kanjeng Sepuh


Juara II LOMBA ESSAI
Bidang BIOLOGI
Tema Tentang HUTAN MANGROV
Tingkat Propinsi JAWA TIMUR
Di INSTITUTE TEKNOLOGI 10 NOPEMBER (ITS)
Atas Nama Eva Zumrotul Hasanah
Siswa Kelas XI IPA MA Kanjeng Sepuh

SELAMAT DAN SUKSES































Juara II Speech English Contest
Tingkat SMA/SMK/MA
Se Jawa Timur
di Kampus UNISMA Malang
Atas nama Kunti Fadlilah (siswa kelas XII MA Kanjeng Sepuh)

Pada tanggal 24 April 2010
















Juara I Putra
Lomba Pelajar Teladan LP. MA'ARIF NU
Tingkat MA
di MTs Al Mukarromin Wadak Kidul - Duduksampeyan
Tgl 16 Mei 2010
Atas Nama Afif Ma'any (siswa kelas XII MA Kanjeng Sepuh)


Juara I Putri
Lomba Pelajar Teladan LP. MA'ARIF NU
Tingkat MA
di MTs Al Mukarromin Wadak Kidul - Duduksampeyan
Tgl 16 Mei 2010
Atas Nama Kunti Fadlilah (siswa kelas XII MA Kanjeng Sepuh)

Daftar Siswa yang Diterima di PTN Melalui Jalur Beasiswa dan PMDK Prestasi

Daftar Siswa-siswi MA Kanjeng Sepuh yang Diterima di PTN Melalui Jalur Beasiswa (Beasiswa Bidikmisi, Beasiswa Santri) dan Jalur PMDK Prestasi
—————————————————————————————–

ISTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER
1. Misbakhul Khoir (beasiswa BIDIKMISI / Matematika)
2. Muhyiddin Azmi (beasiswa BIDIKMISI / Teknik Fisika)
3. M. Afif Ma’any (beasiswa SANTRI / Teknik Lingkungan)


UNIVERSITAS NEGERI MALANG (UM)
1. Nur Azizah (beasiswa BIDIKMISI / Biologi)

2. Arrizaqu Elsafitri (PMDK/PMKD / Geografi)


UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
1. M. Afif Ma’any (pmdk prestasi / Bahasa Indonesia)

2. Siti Musfiroh (beasiswa BIDIKMISI / S1 PG PAUD)

IAIN SUNAN AMPEL SURABAYA
1. Refi Slamet Hidayat (PMDK)
2. Amirul Ikhwan (PMDK)
3. Yayuk MU(PMDK)
4. Muzdalifah (PMDK)
5. Siti Nuriyah (PMDK)
6. Mas Tajuddin Ahmad (beasiswa BIDIKMISI)


UNIVERSITAS AIRLANGGA
1. Aidah Haritsah (beasiswa SANTRI / Kedokteran Gigi)


SELAMAT DAN SUKSES

BELAJAR DAN BERJUANG DENGAN SEMANGAT

HARUMKAN NAMA SEKOLAH DI KAMPUS MASING-MASING

Agenda MA Kanjeng Sepuh

ZIARAH Ke Makam

Almarhum KH. Abdurrahman Wahid (GUS DUR)

di Tebuireng Jombang, Hari Sabtu, 22 Mei 2010



UJIAN AKHIR SEKOLAH (UAS)
KELAS X DAN XI IPA/IPS

Dilaksanakan pada tanggal 5 - 15 Juni 2010

Diklat Kepemimpinan

MA Kanjeng Sepuh

Tanggl 23-24 Juni 2010



WISUDA BERSAMA

TAMAN PENDIDIKAN KANJENG SEPUH

di Alun-Alun Sidayu

Tanggal 27 Juni 2010


TOUR GURU 2010

Ke Malang

Tgl 29-30 Juni 2010

Prestasi Tanpa Batas


MA Kanjeng Sepuh Sidayu Gresik memang biang juara oliempade dan yang paling gress (TP 2007-2008) adalah:
  1. Juara III pidato Bhs. Arab Tingkat SLTA Se-Jawa Timur pada tanggal 24-11-2007 di UM Malang
  2. Juara II kuiz Geografi Tingkat SLTA Se-Jawa Timur pada tanggal 11-11-2007 di UNESA Surabaya
  3. Finalis ( 5 Besar ) Olimpiade Fisika Tingkat SLTA Se-Jawa-Bali pada tanggal 02-03-2008 di ITS Surabaya
  4. Juara III Olimpiade Akuntansi Tingakt SLTA Se-Kab. Gresik, Lamongan dan Tuban pada tanggal 09-03-2008 di UNISLA Lamongan
  5. Juara I olimpiade Kimia Tingkat SMA/ SMK/ MA Se-Kab. Gresik (Piala Kepala Dinas P&K) Kab. Gresik pada tanggal 10 Mei 2008 di kantor Cabang Dinas Pdan K Sidayu
  6. Finalis (10 Besar) Lomba Karya Tulis Ilmiyah (LKTI) Se-Jawa Bali pada tanggal 3-4 Mei 2008 di UNISMA Malang
  7. Finalis (10 Besar) Lomba Karya Tulis Ilmiyah (LKTI) bidang IPA di Dinas P dan K Kabupaten Gresik
PRESTASI AKADEMIK
MA Kanjeng Sepuh (2005-2008)


  1. 2008 Olimpade Kimia Juara 1 SLTA Se-Kab. Gresik
  2. 2008 Olimpiade Akuntansi Juara 3 SLTA Se-Kab. Gresik
  3. 2007 Pidato bahasa Arab Juara 3 Jawa Timur
  4. 2007 Olimpiade Fisika Juara 2 Se- Jawa Timur Rayon Surabaya
  5. 2007 Quizz Geografi Juara 2 Jawa Timur
  6. 2007 Pelajar Teladan Putra Juara 1 LP. Ma’arif Kab. Gresik
  7. 2007 Smart English Competation Juara 3 Gerbang Kertosusilo
  8. 2006 Olimpiade Akuntansi SMA-MA Juara 2 Kab. Gresik
  9. 2006 Writing Contest Juara 2 Jawa Timur
  10. 2006 NEM Perorangan MA Negeri dan Swasta Juara 1 Depag. Wilayah Jawa Timur
  11. 2006 NEM Rata-rata Komulatif MA Negeri dan Swasta Juara 1 Depag. Jawa Timur
  12. 2006 NEM Rata-rata Komulatif Pogram IPS MA Negeri dan Swasta Juara 2 Nasional (Diknas Pusat)
  13. 2006 NEM Rata-rata Komulatif Program IPA MA Negeri dan Swasta Juara Nasional (Dinas Pusat)
  14. 2006 KIR Harapan 1 SLTA Se-Jawa Timur
  15. 2005 Ilmu Pengetahuan UMUM Puteri Juara 2 Ma’arif Kab. Gresik
  16. 2005 Ilmu pengetahuan UMUM Puteri Juara 3 Ma’arif Kab. Gresik
  17. 2005 NEM Perorangan Tertinggi MA Negeri dan Swasta Juara 1 Wilayah Jawa Timur
  18. 2005 NEM Rata-rata Komulatif Tertinggi MA Negeri dan Swasta Juara 1 Depag Wilayah Jawa Timur
  19. 2005 KIR Lingkungan Hidup The Best Ten Nasional (Diknas Pusat)
Dan masih banyak lagi prestasi-prestasi yang diukir oleh siswa-siswi MA Kanjeng Sepuh yang telah mengharumkan sekolah dengan prestasi-prestasi yang telah meraka dapatkan.








Ektra Kurikuler

ada beberapa ekskul di MA Kanjeng Sepuh diantaranya:

1. Futsal
2. Bola Basket
3. Pagar Nusa
4. Teater
5. KIR
6. Tata Boga
7. Desain Busana
8. Elektro
9. TPQ
10. Banjari
11. Pagar Nusa

Untuk TPQ semua siswa X, XI, dan XII wajib mengikuti karena sebagai bekal jika sudah lulus nanti.

SARANA PRASARANA

1. Gedung lantai 2
















2. Laboratorium Bahasa + Internet














3. Perpustakaan + Internet














4. Laboratorium IPA + Internet














5. Laboratorium Komputer +
Internet














6. Ruang Multimedia















7. Mobil Antar Jemput

Tambah Gambar












8. Koperasi Sekolah














Profil MA Kanjeng Sepuh

MA Kanjeng Sepuh Sidayu Gresik mungkin sebagai satu-satunya sekolah yang memakai Dual System Education di wilayah Jawa Timur.

Dual System ini adalah diberlakukannya sistem pendidikan nasional dan sistem pendidikan pondok pesantren. jadi di samping materi pelajaran yang diajarkan adalah berdasarkan kurikulum pendidikan nasional, MA Kanjeng Sepuh juga mengajarkan materi pelajaran yang diajarkan di banyak pondok-pondok pesantren antara lain Nahwu, Shorof, Manteq, Balaghoh dan banyak muatan lokal yang lain.
Dipakainya Dual System Education ini dimaksudkan agar lulusan MA Kanjeng Sepuh di samping menguasai ilmu pengetahuan umum juga agar lulusan MA Kanjeng Sepuh menguasai ilmu agama yang cukup yang sangat dibutuhkan setelah ia lulus dan bergaul di masyarakat.

IDENTITAS:
Nama Madrasah : MA Kanjeng Sepuh
N.S.M. : 131235250045
N.I.S. : 310070
N.P.S.N. : 20580215
Status Akreditasi : A (Unggul)
Alamat : Jl. Pemuda No. 75 Sidayu Gresik 61153
Phone / Fax : 031-3948180
Website/Blog : http://makanjengsepuh.blogspot.com
Email : makanjengsepuh@gmail.com

VISI
"Unggul dalam prestasi, islami dan ilmiah menuju insan kamil"

MISI
1. Menerapkan pelajaran akidah dan akhlaq (Ta'limul Mut'allim) secara intensif
2. Memberi bekal pelajaran agama secara menyeluruh serta praktek ibadah
3. Memberi bekal baca tulis Al Qur'an (TPQ) dan ilmu tata bahasa arab.
4. Memberikan bimbingan belajar secara intensif dan mengadakan laboratorium IPA-IPS
5. Membentuk kelas pengembangan bahasa dan mengadakan laboratorium bahasa
6. Membekali siswa dengan teknologi komunikasi melalui penguasaan komputer dan internet
7. Memberikan pelatihan keterampilan hidup (lifeskill) untuk menyongsong masa depan
gemilang
8. Mengintensifkan pembinaan kegiatan ekstra kurikuler

TUJUAN
1. Siswa dapat melakukan praktek ibadah dengan baik dan benar
2. 50 persen siswa dapat membaca dan menerangkan kandungan kitab salaf
3. Meningkatkan rata-rata skor GSA menjadi +1,60
4. 45 persen siswa mampu dan terampil berbahasa arab dan inggris
5. 60 persen siswa mampu mengoperasikan komputer program Ms. Office, Corel Draw, Photoshop, Turbo Pascal dan Internet
6. Memiliki kelompok keterampilan desain busana yang mampu membuat busana
7. Klub olahraga prestasi mampu berprestasi di tingkat propinsi
8. Memiliki kelompok keterampilan elektronika yang mampu merakit keterampilan audio
9. Kelompok KIR (karya ilmiah remaja) mampu berprestasi di tingkat nasional
10. Memiliki tim kesenian Qosidah rebana yang menjadi juara tingkat propinsi

Saya dam MA Kanjeng Sepuh


Ketika saya melanjutkan kuliah di malang, yang notabene kota pendidikan, tempatnya orang-orang pandai dan terdidik, saya merasa bahwa apa yang telah saya dapat dari MA Kanjeng Sepuh mempunyai peran penting bagi saya dalam perjalanan akademik dan non akademik saya di kampus.

Pada masa awal kuliah, tepatnya saat PKPT, tiap mahasiswa belum saling kenal, hanya wajah dan pakain yang dikenali, kepribadian tentu belum kenal, prestasi apalagi, skill dan keahlian juga belum tampak, jiwa kepemimpinan juga belum terlihat. Saat itu antara mahasiswa baru dan kakak senior yang sedang manangani PKPT (Istilah OSPEK di Universitas Negeri Malang) juga belum saling kenal, mereka hanya melihat catatan kecil profil dan biodata mahasiswa baru. Saya dipanggil oleh kakak senior dan saya diberi tahu bahwa saya ditunjuk sebagai Ketua Kelompok Mahasiswa Jurusan Matematika sekaligus Menjadi Danton (Ketua Regu) Mahasiswa Se Fakultas MIPA. Tentu saya bertanya kepada kakak senior, kenapa mesti saya? Dia menjawab karena saya pernah menjadi pengurus induk OSIS dan ketua Koperasi di MA, yang artinya saya ngerti masalah kepemimpinan dan organisasi, akhirnya saya jawab "OK saya bersedia", saya bersedia karena saya merasa bahwa saya mampu (pertama) dan saya ditunjuk bukan mencalonkan diri (kedua).

Nah pada saat itulah, setiap harinya saya memimpin pasukan MABA (mahasiswa baru) dari MIPA, sampai-sampai pada hari terakhir (hari keempat) suara saya serak. Ketika itu baru terpikir oleh saya bahwa saya nggak bakalan ditunjuk dan nggak bakalan ngerti caranya memimpin kalau di MA Kanjeng Sepuh saya nggak belajar dan membekali diri dengan skill kepemimpinan (OSIS). pada hari terakhir terjadi insiden "GEGER" antara Panitia dari BEM pusat Universitas dengan panitia dari BEM fakulta MIPA, sampai-sampai ada anggota panitia BEM pusat yang membentak-bentak sambil membawa OBENG yang dihunuskan kepada panitia dari BEM MIPA, Saat itu semua MABA tertunduk dan nggak berani membantah, padahal kita tidak bersalah dan merasa didholimi, Saat itu entah ada angin apa saya berani membantah dan beradu mulut dengan panitia, karena saya merasa bahwa mahasiswa dan panitia dari MIPA nggak bersalah, yang akhirnya karena saya membantah itu panitia pusat marah-marah dan membentak bentak saya juga, walaupun saya merasa kuatir juga akan ada apa-apa pada diri saya, tapi saya punya prinsip kalo saya nggak salah jangan takut, dan prinsip itulah yang saya dapatkan dari MA Kanjeng Sepuh.

Di malang saya masuk asrama UM dan tidak tinggal di kos-kosan, karena saya melihat di asraam pergaulan lebih terjaga di samping ada banyak kakak kelas dari MA Kanjeng Sepuh yang tinggal di Asrama, termasuk Mas Yatna Supriatna (MAKS 1995-1998) yang saya baru tahu saat itu dia menjabat sebagai Ketua Umum Asrama UM, sebuah jabatan prestisius di lingkungan mahasiswa UM. Kenapa saya katakan prestisius karena jabatan Ketua Umum, Ketua 1 dan Ketua 2 Asrama UM menjadi rebutan oleh semua OMEKS (Organisasi Ekstra Kampus) seperti HMI, PMII, KAMMI, IMM, Sampai golongan netral (Non OMEKS). Saya melihatnya asrama UM ini merupakan miniatur dari keadaan Politik di Tingkat UM, bahkan mencerminkan Iklim Politik Nasional, banyak partai, banyak kepentingan, sarat dengan deal-deal politik, bahkan apapun harus dilakukan agar calon-calon ketua yang diusungnya menang, tidak peduli apakah calonnya itu yang terbaik dari kader asrama atau bukan. Deal-deal politik saling dilakukan oleh masing-masing OMEKS, jegal sana sini, hanya agar calonnya menang dan rivalnya kalah. Contoh ringan saja masalah persyaratan calon ketua, OMEKS saling bermanuver agar calonnya lolos dan rivalnya gak lolos. Masalah IPK (Indeks Prestasi Kumulatif, kalau di sekolah Rata-Rata Raport) contohnya, Kalau calon OMEKS A misalnya IPK tinggi 3.00, OMEKS B IPK calonnya 2.75, OMEKS C IPK calonnnya 2.9, maka OMEKS A akan berupaya agar syarat ketua IPK nya 3.00, bagaimanapun caranya, agar calon OMEKS B dan OMEKS C gak lolos. Koalisi antar OMEKS yang satu dengan yang lain juga dilakukan, ya pokonya hampir sama lah dengan di Indonesia (DPR/MPR). Sidang-sidang yang dilakukan juga sama aturan dan teknisnya, bahkan dari sekian banyak organisasi kampus, hanya asrama UM saja yang mampu melaksanakan sidang MUSGA (Musyawarah Warga / MPR nya Asrama) sampai 5 hari 5 malam, kenapa lama? Ya karena lamanya adu argumen antar peserta dari masing-masing OMEKS, sampai-sampai masalah kosa kata saja bisa menjadi ajang perdebatan. Terus yang nggak kalah serunya adalah pada waktu penyampaian laporan pertanggungjawaban ketua umum, ketua 1 dan ketua 2. Pokoknya kalau ketua itu bukan kadernya, maka akan dibantai habis-habisan oleh para anggota OMEKS. Laporan pertanggungjawaban terlama adalah pada masa Mas Yatna Supriatna sekitar 9 jam mulai pukul 11.30 malam – 04.30 pagi, dilanjutkan pukul 08.00 pagi sampai jam 12.00 siang. Selama 8 jam itu yang diotak-atik hanya laporan, kebijakannya lah, masalah dana, masalah sehari-hari ketua, dan lain-lain. Nggak masalah lah, itu semua adalah pelajaran yang sangat berharga.

Terus apa hubungannya dengan saya? Nah di asrama UM karir saya dimulai dari menjadi ketua RT di asrama selama satu semester (semester 1), nah pada saat menjadi ketua RT itu saya menjadi ketua RT teladan di Asrama UM. Setelah itu, jenjang karir saya naik menjadi Sie Konsumsi asrama, salah satu Sie Strategis di asrama, karena katanya setelah menjdi Sie Konsumsi itu biasanya naik lagi jenjangnya, entah itu menjadi Kabid atau Ketua. Saya nggak mau tahu yang penting kerja yang bener, lagian saya nggak mau menjadi ketua asrama kalau sistemnya mencalonkan diri seperti itu, rebutan lagi, sementara yang saya pahami dari MA kanjeng Sepuh, bahwa jabatan itu adalah amanah, jangan dikejar-kejar apalagi memakai cara-cara yang nggak lazim.




bersambung.....

Ilmu Yang Manfaat

Rasulullah Saw bersabda; bahwa ada tiga hal yang tidak akan terputuskan, walaupun seorang manusia telah meregang ajal, yaitu; amal jariyah, ilmu yang bermanfaat dan doa anak yang shalih.


Ilmu yang bermanfaat adalah ilmu yang memiliki manfaat buat orang lain dalam menuju ketaqwaan kepada Allah, bukan menuju kefasikan. Hal ini bukan hanya menyangkut ilmu-ilmu agama secara ritual, namun yang non ritual pun memiliki dimensi dalam menopang ketaqwaan kepada Allah.


Rosulullah bersabda “kefakiran lebih dekat kepada kefukuran”. Ada seseorang yang sangat miskin, setiap hari dia mengeluh kepada Allah, tetapi jika kita mengajarkan sesuatu yang bermanfaat buat dirinya agar kelak dia bisa menggunakan ketrampilan yg kita ajarkan buat mencari nafkah kehidupan dia. Dengan kita mengajarkan ketrampilan tersebut bisa mensedikitkan keluhan dari dirinya, maka ilmu ketrampilan yang kita ajari kepada dirinya sangat bermanfaat menuju ketaqwaan, ketika hal tersebut terjadi maka para malaikat akan bershalawat untuk orang yang menafkahkan ilmunya, dan Allah pun melimpahkan rahmat-Nya kepadanya.


Agar para penduduk langit bershalawat dan Allah pun melimpahkan rahmat, maka kita harus meluruskan niat dalam mengajarkan ilmu. Niat yang tulus ikhlas untuk mendapat rahmat Allah inilah yang harus dibangun di hati. Apabila niatnya dirusak oleh keinginan mendapat balasan uang, pujian, popularitas, dan lain sebagainya -selain balasan Allah- maka akan merusak amalnya. Ilmu itu boleh jadi bermanfaat untuk orang lain, namun Allah tidak memberikan balasan atas cucuran keringat yang dikelurkannya dalam mengajarkan ilmu.

Dalam hadits yang lain, Rasulullah Saw berkata: "Allah senang terhadap orang yang belajar, namun lebih senang terhadap orang yang belajar dan mengajarkannya".


Kelak ketika kalian semua keluar dan lulus dari MA Kanjeng Sepuh ini, ajarkanlah ilmu-ilmu yang kalian dapat dari sekolah buat orang yang membutuhkannya, walaupun cuma 1 ayat, bagikanlah dan Insya Allah ilmu kalian akan bermanfaaat tidak hanya di dunia tapi juga di akhirat..

Amin…



By: ariez dani

Memilih Calon Pemimpin

Jika anda sekarang di ambang pemilihan calon pemimpin, pilihlah dengan kerinduan kepada Allah SWT dan merasakan tanggung jawab besar kepada Allah SWT, jangan pernah memilih siapapun kecuali di hati anda terdapat makna kejayaan islam dan umat islam di bawah pengayoman pemimpin yang Anda pilih, jangan lupa peran hati sangat menentukan, dengan hati inilah akan tumbuh amanat dan rasa tanggung jawab yang besar di hadapan Allah SWT.

Jadikan 5 cara di bawah ini untuk memilih calon pemimpin anda:
1.
niat yang mulia yang dibarengi shalat hajat, istikhoroh dan permohonan kepada Allah SWT.
2.
tentang kedekatan calon pemimpin kepada Allah SWT.
3.
siapa saja yang berada disekitar calon tersebut. Pemimpin yang baik jika yang menemaninya adalah orang yang baik pula serta takut kepada Allah SWT.
4.
kedekatan calon pemimpin dengan hamba-hamba Allah SWT, dalam arti merakyat dan telah terbukti dalam hidupnya ada perjuangan untuk umat agar semakin dekat kepaada Allah SWT.
5. tawakkal, berserah kepada Allah SWT yang Maha Pemberi petunjuk dan bimbingan.

Semoga bermanfaat....

by: ariez dani

Mari Berdzikir !!!

Laa Ilaaha Illallahu Wahdahu Laa Syarika lah
Lahul Mulku Wa lahul hamdu
Wa huwa ‘Ala Kulli Syaiin Qodir


Barangsiapa membaca Dzikir di atas 10 kali dalam sehari, maka ganjarannya seperti orang yang memerdekakan empat orang budak.
Lihat hadits Nabi SAW riwayat Imam Bukhori (hal. 6404) dan Imam Muslim (2693)

Barangsiapa membaca dzikir di atas 100 kali dalam sehari, maka ganjarannya seperti orang yang memerdekakan 10 orang budak, ditulis baginya 100 kebaikan, dihapuskan darinya 100 kejelekan, dan dijaga oleh Allah dari godaan syetan pada hari itu sampai sore hari, dan tidak ada orang yang melakukan amalan yang lebih utama darinya kecuali orang yang membaca dzikir itu lebih banyak.
Lihat hadits Nabi SAW riwayat Imam Bukhori (hal. 6403) dan Imam Muslim (2691)

Penjelasan hadits di atas saya nukil dari penjelasan Ustadz Marzuki Mustamar dan tercantum dalam kitab karangan beliau “Al Muqtathifaat Liahlil Bidayaat” hal. 13



Ditulis oleh Fathul Amin, MA Kanjeng Sepuh

Keutamaan Membaca Al Qur'an

“Sami’tu Rasulallahi Sholla Allahu ‘Alaihi Wa sallama yaqulu : Iqra’ul Qur’ana Fainnahu Ya’ti Yaumal Qiyamati Syafi’an Li ashhabihi”

Semua ulama Ahlus Sunnah bersepakat bahwa seseorang masuk ke surga itu bukan karena amalnya, melainkan karena rahmat dari Allah SWT.
Rahmat Allah datang ada kalanya karena Syafa’at dari Rasulullah SAW dan juga dari Al Qur’an.

Hadits di atas diriwayatkan oleh Imam Muslim yang saya kutip dari kitab

“Al Muqtathifaat Liahlil Bidayaat” karangan Ustadz Marzuqi Mustamar

hal. 3.Sanadnya adalah Abu Umamah ra.


Beliau menjelaskan bahwa Rasulullah memerintahkan umatnya untuk membacaAl Qur’an karena Al Qur’an yang telah kita baca itu nanti akan menjadi syafa’at bagi kita di hari Qiyamat.

Membaca dalam hal ini tidak harus mengerti maknanya, walaupun tanpa mengerti maknanya pun kita sudah mendapat pahala jika kita membacanya. Karena perintah dalam hadits di atas adalah membaca, bukan memahami maknanya. Tentu juga, membaca dengan sekaligus memahami makna Al Qur'an yang sedang dibaca akan jauh lebih utama.

Memang ada yang berpendapat bahwa membaca Al Qur’an saja tanpa memahami arti atau maknanya adalah percuma. Boleh saja berpendapat seperti itu. Yang penting kita berjalan pada jalur pendapat masing-masing tanpa harus saling bersinggungan.

Yang jelas jika harus memahami maknanya baru membaca Al Qur’an itu tidak percuma, maka justru Al Qur’an diturunkan menjadi kurang maslahat bagi kaum awam seperti saya dan mayoritas bani Adam, karena mayoritas manusia tidak mempunyai keahlian untuk mengartikan Al Qur’an. Padahal Al Qur’an diturunkan adalah untuk kemaslahatan umatnya, bagi Ahli Fiqih maslahat, bagi Ahli Tafsir maslahat, bagi guru/pengajar Al Qur’an maslahat dan bagi orang awam yang hanya bisa sedikit membaca tulisan arab pun maslahat.


Ditulis oleh Fathul Amin, MA Kanjeng Sepuh

Info Olimpiade Matematika

BAGI PESERTA OLIM MATEMATIKA
JANGAN LEWATKAN NONTON BARENG
A V A T A R
4 SERI TEAKHIR SAMPAI TAMAT
PADA HARI SENIN 29 DESEMBER 2009
(10.00 WIB - 11.00 WIB)
SEHABIS BABAK PENYISIHAN

Daftar Peserta Sementara

DAFTAR PESERTA SEMENTARA OLIM. MATEMATIKA

1. Nikmatul Karimah dan M. Salman Al Farisi (SMPN 1 Bungah)
2. Nisrien Mufidah dan Nafiatul Ilma (SMPN 1 Bungah)
3. Kafabi dan Aula Nurmasari (SMPN 1 Bungah)
4. Aizatur Rohmah dan Aminatul Karimah (SMPN 1 Bungah)
5. Robiatul Ainiyah M dan Nur Alvei SA (SMPN 1 Bungah)
6. Nama-nama Menyusul (SMPN 1 Bungah)
7. Nanda Adninsyah dan Dewi Suryani (MTs Nurul Huda)
8. Fanana Firdaus dan Jihan Farah Z (SMPN 1 Sidayu)
9. Zuliyatul Masnunah dan Umi Faridah (SMPN 1 Sidayu)
10. Alif Rosyidy Hilmi dan Auliya Barotuz Zakiyah (SMPN 1 Sidayu)
11. Nama-nama Menyusul (MTs Mifathul Ulum)
12. Nama-nama Menyusul (MTs Kanjeng Sepuh)
13. Nama-nama Menyusul (MTs Kanjeng Sepuh)
14. Nama-nama Menyusul (SMP Semen Gresik)
15. Nama-nama Menyusul (SMP Semen Gresik)
16. Fitria Tahta Al-fida dan Menyusul (SMP YP Sunan Dalem)
17. Nama-nama Menyusul (MTs Nahdlotul Ummah)
18. Alaudin Fahri dan Shobirin (MTs Muhammadiyah 4 Sidayu)
19. Nama-nama Menyusul (SMP Assa'adah Bungah)
20. Nama-nama Menyusul (SMP Assa'adah Bungah)
21. Nur Hamidatul Badriyah dan Fifin Nur Jannah (MTs Muhammadiyah 4 Sidayu)
22. Moh. Arif Wahyu H dan Syaiful Aziz (MTs Hidayatus Salam)
23. Ainun Nisfuroh dan Dewi Andriyanti (MTs Hidayatus Salam)
24. Nur Yunita Khoiriyah dan Ibdatur Rohmah (MTs. Muhammadiyah 31 Cumpleng)
25. Nama-nama Menyusul (SMPN 3 Sidayu)
26. Nama-nama Menyusul (SMPN 3 Sidayu)
27. Nama-nama Menyusul (SMPN 3 Sidayu)
28. M. Irsyad Aka dan Feriyanto (MTs Islamiyah)
29. Aniyatul Fukhroini dan Desy Ayundari (MTs Islamiyah)
30. Dwi Indah Pratiwi dan Nur Hamidah (MTs Kanjeng Sepuh)
31. Siti Azizah dan Ayu Herlina (MTs Al Azhar Lamongan)
32. Nama-nama Menyusul (MTs Muhammadiyah 3 Uj. Pangkah)
33. Khusnul Khitam dan Tsakis (MTs Maskumambang)
34. Fshrul Firdaus dan M. Hamim Abidin (MTs Maskumambang)
35. Husni Mubarok dan Andre Sulistiawan (MTs Maskumambang)
36. Nuruddiatul Wathoniyah dan Khusna (MTs Maskumambang)
37. Qurrotul Aini dan Wardah (MTs Maskumambang)
38. Nur Afifah Sari dan Teri Andriya Putri P (MTs Maskumambang)
39. Nama-nama Menyusul (MTs Assa'adah 1)



DAFTAR PESERTA SEMENTARA TELLING STORY CONTEST
1. Tria Rahayu Ningtiyas (SMPN 1 Bungah)
2. Nur Rahma Fanania (SMPN 1 Bungah)
3. Khanomi Maulida Pangesti (SMPN 1 Bungah)
4. Nama menyusul (SMPN 4 Gresik)
5. Nama menyusul (SMPN 4 Gresik)
6. Nama menyusul (SMPN 4 Gresik)
7. Anggi (SMPN 1 Gresik)
8. Utari (SMPN 1 Gresik)
9. Vitri (SMPN 1 Gresik)
10. Ike Fafiatul N (MTs Nurul Huda)
11. Fanana Firdaus (SMPN 1 Sidayu)
12. Rizki Hayati Suhud (SMPN 1 Sidayu)
13. Aulia Barotuz Zakiyah (SMPN 1 Sidayu)
14. Nama menyusul (Mts. Mifathul Ulum)
15. Nama menyusul (Mts. Kanjeng Sepuh)
16. Nama menyusul (Mts. Kanjeng Sepuh)
17. Nama menyusul (Mts. Kanjeng Sepuh)
18. Nama menyusul (SMPN 1 Dukun)
19. Nama menyusul (SMPN 1 Dukun)
20. Nama menyusul (SMP Semen Gresik)
21. Nama menyusul (SMP Semen Gresik)
22. Nur Hidayatul Afidah (SMP YP Sunan Dalem)
23. Nama Menyusul (SMP YP Sunan Dalem)
24. Silfia Dwi Ananda (MTs Muhammadiyah 4 Sidayu)
25. Sifa'ul Af'idah (MTs Muhammadiyah 4 Sidayu)
26. Fahmi Nadzar (MTs Muhammadiyah 4 Sidayu)
27. Nama Menyusul (MTsN Gresik)
28. Nama Menyusul (MTsN Gresik)
29. Nama Menyusul (SMP Assa'adah Bungah)
30. Nama Menyusul (SMP Assa'adah Bungah)
31. Suwatun (MTs Hidayatus Salam)
32. Na'imatur Rosidah (MTs. Muhammadiyah 31 Cumpleng)
33. Elfiyah (MTs. Muhammadiyah 31 Cumpleng)
34. Eva Nur Aini (MTs. Muhammadiyah 31 Cumpleng)
35. Nama Menyusul (SMPN 3 Sidayu)
36. Nama Menyusul (SMPN 3 Sidayu)
37. Nama Menyusul (SMPN 3 Sidayu)
38. Sa'adatun Ni'mah (MTs Islamiyah Ujungpangkah)
39. Angga Kurniawan (MTs Al Azhar Lamongan)
40. Nama Menyusul (MTs Muhammadiyah 3 Uj. Pangkah)
41. Nama Menyusul (MTs Muhammadiyah 3 Uj. Pangkah)
42. Nama Menyusul (MTs Muhammadiyah 3 Uj. Pangkah)
43. Hasbi As Siddiqi (MTs Maskumambang)
44. Nama Menyusul (MTs Maskumambang)
45. Nama Menyusul (MTs Maskumambang)
46. Nama Menyusul (MTs Assa'adah)

Seputar Olimpiade Matematika

Seputar Olimpiade Matematika

Olimpiade Matematika sudah pernah dilaksanakan di MA Kanjeng Sepuh sebelum-sebelumnya, tetapi olimpiade matematika kali ini beda dari olimpiade matematika sebelum-sebelumnya. Kalau olim matematika yang sebelum-sebelumnya dilaksanakan perorangan, maka olimpiade kali ini dilaksanakan beregu dimana satu regu terdiri dari 2 orang siswa/siswi.
di samping itu, kalau sebelumnya hanya dilaksanakan hanya dalam 1 babak, yaitu babak tes tulis, maka pada tahun ini dilaksanakan dalam 3 (tiga babak) yaitu babak penyisihan, babak semifinal dan babak final.

Format Olimpiade Matematika yang semacam ini disesuaikan dengan olimpiade matematika nasional dan internasional. salah satu tujuannya adalah memberi wawasan kepada siswa dan guru tentang format olimpiade matematika modern yang lazim dilaksanakan sekarang ini.



So... rugi benget pastinya kalo nggak ikut!

Apalagi ada hiburannya NONTON

AVATAR 4 SERI TERAKHIR

SAMPAI TAMAT


Adapun Teknik Lomba yang akan dilaksanakan pada Olimpiade Matematika Tingkat SMP/MTs yang diadakan oleh MA Kanjeng Sepuh adalah sebagai berikut:

1. BABAK PENYISIHAN

Tiap regu mengerjakan 1 naskah soal
Jumlah soal sebanyak 20 soal (10 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian)
Waktu mengerjakan soal 120 menit

2. BABAK SEMI FINAL
Model cerdas cermat dengan dua babak:
a. Babak soal uraian dengan jawaban singkat
(tiap regu 5 soal)

b. Babak jawaban benar atau salah
(5 soal untuk semua regu)

3. BABAK FINAL
a. Babak jawaban benar atau salah
(3 soal untuk semua regu)

b. Babak cepat tepat
(4/5 soal untuk semua regu)

c. Babak Quick time / waktu menjawab tercepat
(3 soal untuk semua regu)

d. Babak pertaruhan nilai (0 - 100)
(3 soal untuk semua regu)

petunjuk Pelakasanaan Olim Matematika

PETUNJUK PELAKSANAAN
OLIMPIADE MATEMATIKA DAN TELLING STORY CONTEST
MA KANJENG SEPUH SIDAYU GRESIK

KETENTUAN UMUM

A. JENIS LOMBA
1. Olimpiade Matematika
2. Telling Story Contest

B. PERSYARATAN PESERTA
1. Peserta adalah siswa/siswi SMP/MTs se-kabupaten Gresik dan Lamongan
2. Peserta mengikuti perlombaan atas nama lembaga
3. Peserta harus menyerahkan surat pengantar dari lembaga yang bersangkutan
4. Setiap lembaga dapat mengikutsertakan lebih dari satu peserta/regupada tiap cabang lomba.

C. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
1. Telling Story Contest
Hari/Tanggal : Jum’at/26 Desember 2008
Pukul : 07.30 WIB - selesai
Tempat : MA Kanjeng Sepuh
Jl. Pemuda No. 75 Sidayu Gresik 61153

2. Olimpiade Matematika
Hari/Tanggal : Senin/29 Desember 2008
Pukul : 07.30 WIB - selesai
Tempat : MA Kanjeng Sepuh
Jl. Pemuda No. 75 Sidayu Gresik 61153

D. PENGHARGAAN DAN HADIAH
1. Trophy
Memperebutkan piala Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik - Lamongan
Memperebutkan piala Departemen Agama Kabupaten Gresik - Lamongan

2. Tabanas
> Untuk Olimpiade Matematika:
Juara pertama Rp 800.000,-
Juara kedua Rp 600.000,-
Juara ketiga Rp 400.000,-

> Untuk Telling Story Contest:
Juara pertama Rp 400.000,-
Juara kedua Rp 300.000,-
Juara ketiga Rp 200.000,-

3. Piagam penghargaan langsung dari Dinas Pendidikan dan DEPAG Kabupaten
untuk para juara masing-masing lomba

E. WAKTU DAN TEMPAT PENDAFTARAN
Pendaftaran peserta dilaksanakan pada:
1. Telling Story Contest
Tanggal 1 Desember 2008 s/d 24 Desember 2008.
Keterangan : Pendaftaran akan ditutup jika quota 60 peserta sudah penuh.
Informasi pendaftaran dan quota dapat dilihat
di http://makanjengsepuh.blogspot.com/

2. Olimpiade Matematika
Pendaftaran dilaksanakan pada 1 Desember 2008 s/d27 Desember 2008

TEMPAT PENDAFTARAN:
Sekretariat Panitia:
MA Kanjeng Sepuh
OSIS MA Kanjeng Sepuh
Jl. Pemuda No. 75 Sidayu Gresik 61153Telp. 031 - 3949180

Hari Kerja : Sabtu - Kamis
Jam Kerja : 07.00 - 12.00 WIB

Contact Person:
Fathul Amin (0341) 7800404
Nauro Nahdliyah 085645159479

Juga menerima pendaftaran via email: makanjengsepuh@gmail.com
dengan menuliskan hal-hal berikut ini:

DAFTAR
Nama Peserta Telling Story Contest
Nama Peserta Olimpiade Matematika
Alamat yang dapat dihubungi
Nomor Telepon/HP


F. FASILITAS DAN AKOMODASI
1. Setiap Peserta akan mendapatkan snack dan minum
2. Peserta yang masuk babak semi final akan mendapatkan makan siang
3. Setiap peserta akan memperolah fasilitas Kartu Peserta, Piagam dan Stiker
4. Untuk para finalis dan juara akan memperoleh doorprize berbelanja gratis

G. LAIN-LAIN
1. Petunjuk Teknis akan dibacakan pada saat Technical Meeting
2. Peserta membawa foto ukuran 3 x 4 sebanyak 1 lbr
3. Peserta diperbolehkan membawa kertas HVS polos sendiri
pada saat lomba Olimpiade Matematika
4. Hal-hal yang kurang jelas dapat ditanyakan langsung ke Contact Person kami.


KETENTUAN KHUSUS

A. TELLING STORY CONTEST
1. Kontribusi Peserta Rp 25.000,- / peserta
2. Jumlah peserta dibatasi maksimal 60 peserta
3. Tiap sekolah dibatasi mengirimkan maksimal 3 (tiga)delegasi
4. Cerita yang diangkat dalam lomba adalah cerita rakyat Indonesia
(seperti Malin Kundang, Si Pitung, dll)
5. Waktu yang disediakan untuk bercerita maksimal 6 (enam) menit,
jika melebihi waktu yang ditentukan akan dikenakan pengurangan nilai.
6. Technical Meeting dilaksanakan Tanggal 26 Desember 2008 Pukul 07.00 WIB
(sebelum lomba)
7. Naskah cerita diserahkan kepada panitia pada waktu technical meeting
8. Kriteria Penilaian:
Ø Ekspresi dan Penjiwaan
Ø Penguasaan Isi Materi
Ø Intonasi
Ø Kelancaran dan Kefasihan
Ø Busana
9. Teknik Lomba
Peserta menyampaikan cerita selama maks. 6 menit,
kemudian diadakan tanya jawab dalam bahasa inggris

B. OLIMPIADE MATEMATIKA
1. Kontribusi Peserta Rp 50.000,- tiap regu
2. Satu regu terdiri dari 2 orang siswa/siswi
3. Tiap sekolah dibatasi mengirimkan maksimal 10 delegasi
4. Teknik Kompetisi:
a. BABAK PENYISIHAN
> Dilakukan dengan tes tulis
> Dilaksanakan serentak pada tanggal 29 Desember 2008
di MA Kanjeng Sepuh(untuk kepastian tempat test dapat
dikonfirmasikan pada tanggal 27-28 Desember 2008,
atau dapat dilihat di blog.
> Tiap regu mengerjakan 1 naskah soal
> Nomor dan tempat tes babak penyisihan dapat diketahui di blog:
makanjengsepuh.blogspot.com, pada tanggal 27-28 Desember 2008
> Nomor tes dapat diambil mulai tanggal 27 Desember 2008

b. BABAK SEMI FINAL DAN FINAL
1. Babak semifinal diikuti oleh 9 regu hasil seleksi dari babak penyisihan
2. Babak final diikuti oleh 3 regu pemenang babak semi final
3. Semi final dan final dilaksanakan pada tanggal 29 Desember 2008
4. Teknik Lomba
> Babak Semi Final
Ada 2 babak : babak Soal jawaban singkat dan
babak soal jawaban benar atau salah

> Babak Final
- Babak jawaban benar salah
- Babak waktu menjawab tercepat
- Babak cepat tepat
- Babak pertaruhan nilai

Lomba Telling Story

Seputar Telling Story Contest

Telling Story Contest diadakan dalam rangkaian peringatan Haru Ulang Tahun MA Kanjeng Sepuh yang ke - 33. Acara ini adalah bagian dari program pengabdian MA Kanjeng Sepuh kepada masyarakat sekaligus untuk memperkenalkan MA Kanjeng Sepuh kepada masyarakat umum yang lebih luas.

Acara telling story contest ini baru pertama diadakan oleh kepanitiaan ALUMNI MA Kanjeng Sepuh pada tahun ini. Lomba ini diadakan denganpertimbangan karena meriahnya dan sangat menghibur.

Yang perlu diketahui oleh para calon peserta telling story contest ini adalah bahwa lomba ini diorganisir oleh para alumni dan siswa terbaik dari MA Kanjeng Sepuh dan disetting seprofesional dan seobjektif mungkin. Hal-hal yang terkait dalam upaya profesionalitas dan keobjektifan itu antara lain:

1. Juri yang kompeten
Juri adalah para Dosen Univ. Negeri Surabaya

2. Format Acara yang Adil dan Objektif
a. No. urut peserta tampilan diundi dan bukan berdasarkan no. urut pendaftaran. Undian no. urut peserta pada saat technical meeting, tanggal 26 Des 2008 pukul 07.30 WIB sebelum lomba dimulai
b. Peserta yang tampil tidak disebutkan ASAL SEKOLAH-nya, yang disebutkan hanya nama dan no. urutnya saja, sehingga juri tidak terpengaruh dengan asal sekolah peserta

3. Format Penilaian yang Objektif
Juri tidak diberikan lembar berupa tabel penilaian, tetapi hanya mengisi lembar kupon penilaian dan setelah para juri memberi nilai, maka lembar kupon penilaian diberikan langsung kepada panitia untuk direkap, hal ini dimaksudkan agar juri tidak terpengaruh dengan nilai peserta sebelum-sebelumnya.

4. Panitia yang Adil dan Tidak Memihak
SELAMAT MENGIKUTI KEGIATAN KAMI
INSYAALLAH ANDA TIDAK AKAN DIKECEWAKAN

SEMOGA SUKSES!

Template by : kendhin x-template.blogspot.com