Pada tahun ajaran 2010 / 2011 ini isyaAllah MA Kanjeng Sepuh akan membuka 1 kelas unggulan (menuju RSBI). Kelas ini diperuntukkan untuk menampung siswa-siswi baru MA Kanjeng Sepuh yang mampunyai potensi di bidang akademik. Kelas ini nantinya diarahkan sebagai dasar / basic bagi pembentukan kelas RSBI di lingkungan MA Kanjeng Sepuh.
Melihat begitu ketatnya tantangan dan persaingan di dunia pendidikan, di samping bahwa memang sudah menjadi kebutuhan dan tuntutan masyarakat, maka sudah waktunya MA Kanjeng Sepuh mengembangkan pendidikannya ke level yang lebih tinggi. Adanya keinginan ini bukan tidak mempunyai alasan kuat, Pertama: adanya opini masyarakat bahwa sekolah yang membuat RSBI adalah sekolah unggulan dan mereka saling berlomba untuk memasukkan anaknya ke sekoah tersebut, sehingga opini yang berkembang itu harus direspon positif oleh MA Kanjeng Sepuh. Kedua: Selama ini sekolah-sekolah yang membuat RSBI adalah sekolah-sekolah umum, sementara sekolah yang berbasic agama masih sedikit sekali yang berani membuka kelas unggulan ini, sehingga masyarakat lebih senang memasukkan anaknya ke sekolah umum, akibatnya sekolah agama menjadi terbelakang. Ketiga: dari segi sarana pra sarana, tenaga pendidik, kualitas dan prestasi kelembagaan MA Kanjeng Sepuh tidak kalah dengan sekolah-sekolah umum sekalipun. Keempat: sebagai sarana untuk semakin memperkokoh eksistensi MA Kanjeng Sepuh the Dual System School di dunia pendidikan.
Berdasarkan empat alasan mendasar tersebut, maka MA Kanjeng Sepuh dengan segenap kemampunnya pada tahun ini membuka kelas unggulan (menuju RSBI) sebagai tahap rintisan untuk membuka kelas RSBI.
Adapun berkenaan dengan pembukaan kelas Unggulan (menuju RSBI) ini, disampaikan beberapa hal sebagai berikut:
- Penerimaan siswa baru dilaksanakan sebagaimana biasa
- Setelah siswa masuk MA Kanjeng Sepuh, akan dilaksanakan Tes Khusus untuk menjaring siswa yang berhak masuk Kelas Unggulan (Menuju RSBI)
- Siswa kelas unggulan terdiri dari 20 - 25 siswa agar kegiatan pembelajaran lebih efektif
- Kegiatan pembelajaran kelas Unggulan (Menuju RSBI) dilaksanakan sehari (full day)
- Sistem belajar mengajar lebih banyak menggunakan media pembelajaran audio visual
- Komunikasi pembelajaran mungkin juga dengan pengantar bahasa inggris
- Hal-hal yang berkenaan dengan kelas Unggulan (RSBI) akan diinformasikan kemudian
Sudah menjadi komitmen yang kuat dari MA Kanjeng Sepuh untuk membina anak didiknya menjadil kader-kader lulusan yang terbaik dan berpotensi.
dan perlu diingat Hanya MA Kanjeng Sepuh yang MAMPU melahirkan lulusan yang berpotensi di bidang umum sekaligus mampu Membaca KITAB KUNING.
InsyaAllah anda tidak akan menyesal masuk MA Kanjeng Sepuh Sidayu Gresik.